KAMPUSKU

Kampus Tahfizh adalah Sebuah wadah pergerakan untuk mahasiswa yang berkutat pada pembinaan ruhiyah mahasiswa terhadap Al Qur’an. Harapannya, gerakan ini menjadi embrio menuju peradaban yang qur’ani.
Kampus Tahfizh menawarkan berbagai program yang bertujuan untuk mencetak generasi Pecinta dan Penghafal Qur’an terutama dari dunia kampus.
Berlokasi di Mushala di kampus-kampus Universitas Gajah Mada (UGM) dan juga Masjid sekitar kampus. Rencananya, tempat yang akan dijadikan tempat pembelajaran adalah Mushola Teknologi Fakultas Teknik UGM, Masjid Ibnu Sina Fakultas Kedokteran UGM, Masjid Al Ashri, Masjid Pogung Dalangan dan masjid-masjid lain di sekitar kampus UGM.
Pertemuan yang direncanakan adalah sebanyak 28 pertemuan. Dengan mekanisme tatap muka KBM sebanyak 24 pertemuan, 2 pertemuan UTS berupa Camp Qur’an, dan 2 pertemuan Ujian Akhir dan Kajian Penutup. Tiap sabtu ahad, dengan rentan waktu selama 3 bulan, dari awal bulan Maret sampai awal bulan Juni.

Metode pembelajaran yang ditawarkan berupa pelatihan tahsin dan tajwid, talaqqy, setoran rutin, kajian tematik, kajian rutin, camp qur’an dan kegiatan lainnya.

0 komentar:

Posting Komentar